EKONOMI di INGGRIS



    Salah satu perekonomian yang terbesar di dunia adalah inggris, dan bukan lagi berbasis industri tetapi berdasarkan layanan keuangan, dengan perdagangan elektronik yang berkembang pesat. Pusat keuangan global adalah ibukota London. Inggris belum memberlakukan mata uang Euro dan perdebatan mengenai kapan akan bergabung dengan Euro masih terus berlanjut.
    Pemerintah Inggris mengatakan beberapa ukuran ekonomi harus dicapai dicapai sebelum referendum mengenai mata uang Euro dilakukan. Sesudah beberapa dekade konflik kekerasan di Irlandia utara, perjanjian Good Friday (Jumat Agung) tahun 1998, dengan pembentukan sebuah Dewan Irlandia Utara baru membawa harapan akan perdamaian.
    Perdebatan tentang perlucutan senjata dan aktivitas para militer terus berlanjut, sementara ketegangan antara kelompok unionis dan nationalis terus menghangat. Dewan tersebut kemudian dibubarkan pada musim semi 2002.
    Upaya untuk memulai kembali proses politik dan setelah melakukan konsultasi dengan pemerintah Irlandia, pemerintah Inggris meloloskan undanng-undang yang membuka jalan bagi pembentukan kembali Dewan Irlandia Utara pada bulan Mei 2006.
Sebelum batas waktu berakhir bulan November 2006 para pimpinan dewan tidak berhasil membentuk pemerintah bersama. Pemilihan anggota dewan pada bulan Maret 2007 akhirnya berhasil memilih para anggota.
    Akhirnya 8 Mei 2007 pemerintah bersama dilantik, yang mengakhiri kekuasaan langsung dari pemerintah pusat di London yang berjalan selama lima tahun.     

Comments

Popular Posts